|
Khasiat daun Pepaya untuk Kesehatan Tubuh |
Berbagai Khasiat Daun Pepaya untuk Kesehatan Tubuh | Banyak orang percaya bahwa dengan mengonsumsi daun pepaya dapat mencegah dan melindungi tubuh dari serangan penyakit. Meskipun terkenal dengan rasanya yang pahit,ternyata
Daun pepaya memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Salah satunya untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit, baik penyakit luar maupun dalam. Bahkan daun pepaya ini juga dikenal sebagai obat herbal untuk mencegah penyakit Malaria.
Nah, Berikut ini kami berikan informasi tentang berbagai khasiat daun pepaya untuk kesehatan tubuh :
1. Melancarkan Pencernaan
Daun pepaya mengandung sejenis zat kimia yang biasa disebut
Karpain. Kandungan ini dikenal sangat ampuh untuk membunuh berbagai macam mikroorganisme yang sering mengganggu pencernaan. Untuk membuat ramuannya, anda hanya perlu merebus beberapa lembar daun pepaya, kemudian tunggu hingga sedikit lunak. Lalu makanlah daun pepaya yang telah direbus tadi, lakukanlah secara rutin hingga 2-3 hari untuk hasil yang lebih maksimal.
2. Menambah Nafsu Makan
Berbagai Khasiat Daun Pepaya untuk Kesehatan Tubuh , Daun pepaya dipercaya mampu mengembalikan nafsu makan.Blender beberapa lembar daun pepaya hingga halus, kemudian tambahkan sedikit garam dan air secukupnya. Aduk hingga merata, lalu saringlah air hasil blenderan tadi.Kemudian Minumlah secara teratur, untuk hasil yang memuaskan.
3. Membantu Menghilangkan Jerawat
Bagi anda yang memiliki masalah dengan jerawat, tidak perlu khawatir lagi karena ramuan daun pepaya dikenal ampuh untuk membersihkan jerawat di wajah anda. Caranya, buatlah masker dari beberapa lembar daun pepaya yang sudah tua, kemudian jemur sampai kering, lalu setelah itu tumbuklah hingga halus. Tambahkan sedikit air dan campurkan hingga merata dan dapat digunakan sebagai masker wajah. Pakailah masker yang terbuat dari daun pepaya ini saat malam hari menjelang tidur, ulangi secara rutin sampai wajah anda terlihat berseri kembali.
4.Mengobati rasa Nyeri saat Menstruasi
Rebuslah satu lembar
daun pepaya dalam segelas air, tambahkan sedikit garam dan beberapa buah asam jawa. Setelah masak lalu dinginkan air rebusan tadi dan minum secara teratur untuk membantu mengurangi rasa nyeri saat menstruasi, yang sering dialami oleh banyak wanita.